Indonesia Travel Guide

keindahan-alam-indonesia-travel-guide
Keindahan alam Indonesia - Indonesia Travel Guide
Indonesia Travel Guide Bagi yang ingin menjelajah Nusantara

Mengapa? – Tidak perlu diragukan lagi bahwa Indonesia adalah salah satu negara yang sangat indah dan banyak memiliki destinasi wisata yang eksotis. Hal ini pula yang membuat para wisatawan luar negeri banyak yang ingin menghabiskan liburannya di Indonesia, terutama Bali. Bali memang dikenal sebagai surga wisata, padahal masih banyak lagi tempat-tempat lain di Nusantara Indonesia yang juga sangat menarik.
Bila ingin traveling keliling Indonesia, maka kita perlu mengetahui Indonesia Travel Guide agar kita tahu apa yang kita lakukan terlebih dahulu sebelum kita memutuskan untuk liburan. Berikut beberapa hal yang perlu kita lakukan bila ingin berlibur di Indonesia:

  1. Lakukanlah Riset Destinasi Wisata yang ingin di Kunjungi
Riset destinasi amat penting, apalagi Indonesia itu sangat luas. Selain kita dapat mengetahui ada apa saja disana, apa yang bisa dilakukan disana, berapa lama waktu untuk traveling, kita juga dapat mulai menentukan destinasi wisata yang sesuai denagn budget. Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk riset destinasi wisata, bisa memlui wensite, media sosial ataupun berdasarkan informasi dari orang-orang yang kita kenal.
Saat melakukan riset mengenai destinasi yang ingin dikunjungi, usahakan untuk tetap menyesuikan tenaga dan waktu, sebab beberapa objek wisata barangkali terlihat tidak begitu jauh namun pada kenyataanya terasa jauh serta lumayan memakan energi yang disebabkan oleh  akses serta kondisi geografisnya. Maka bila ingin traveling usahakan agar tidak terlalu memaksakan kondisi, apalagi bila berniat traveling tanpa menggunkan jasa travel.

  1. Datang di musim yang tepat
Dalam merencanakan traveling di Indonesia, cek kembali tanggal keberangkatan serta kondisi ketika keberangkatan. Memang Indonesia hanya memiliki 2 musim, yaitu musim hujan dan kemarua. Namun tidak semua destinasi cocok di semua musim. Terdapat beberapa destinasi wisata yang tidak begitu cocok ketika musim hujan seperti Karimunjawa atau Green Canyon, yang disebabkan oleh kondisi ombak serta air yang tidak jernih. Tapi untung saja Indonesia itu luas. Maka cari alternatif destinasi wisata lain yang cocok pada waktu keberangkatan. Perhatikan pula apakah sedang high season atau tidak. Karena tidak jarang jika dalam high season, akomodasi dan transport akan lebih mahal.

  1. Ikutlah Program Open Trip
Ada banyak Travel Agency yang menawarkan berbagai paket wisata keliling Indonesia yang harga relatif hemat. Bandingkan berbagai program yang ditawarkan. Bila ingin murah, ikutlah program open trip yang biasanya diselenggarakan oleh travel agent. Dengan mengikuti program open trip akan membuat perjalanan lebih mudah dan mendapat teman-teman baru. Open trip menjadi solusi yang pas untuk budget yang pas-pasan.

  1. Bergabung dengan Komunitas Wisata
Ada banyak manfaat gabung dengan komunitas wisata. Selain memperoleh kenalan baru, kita pun akan bisa langsung berinteraksi dengan masyarakat asli dari daerah yang ingin kita kunjungi.  Biasanya para anggota komunitas akan membantu kita saat tiba di lokasi mereka tinggal. Dengan senang hati mereka juga akan mendampingi kita untuk berwisata ke berbagai tempat yang ingin dikunjungi.

  1. Meminimalisasi Biaya Tiket Masuk
Banyaknya tempat wisata seperti monumen, Theme Park, museum, memasang harga tiket yang tidak murah. Bila benar-benar ingin pergi ke tempat-tempat tersebut, pilihlah beberapa saja. masih ada banyak aktivitas menarik dan gratis di Indonesia. Seperti berjalan menyusuri pedestrian, nongkrong ikon kota, nonton pemusik jalanan, pergi ke pantai yang masih asri dan berbagai aktivitas lainnya.
Bisa juga dengan mencari info penginapan warga maupun sesama traveler mengenai destinasi wisata yang gratis. Jika memang sangat ingin memasuki semua tempat wisata yang berbayar dan tinggal dalam beberapa hari, maka coba belilah tiket terusan yang biasanya ada di lokasi wisata yang jaraknya berdekatan. Hal ini akan lebih menghemat biaya.

  1. Travel Light
Agar murah dan mudah, cobalah menentukan destinasi wisata jauh-jauh hari. Ini adalah cara paling efektif bagi yang ingin menyesuaikan budget. Hindari pula membawa banyak pakaian serta alas kaki, juga sesuaikan dengan musim supaya tidak perlu membeli lagi. Bila pergi dalam waktu yang cukup lama, rajinlah mencuci baju selama traveling. Bawalah barang-barang yang benar-benar penting saja.

Demikianlah ulasan mengenai Indonesia Travel Guide bagi kalian yang ingin traveling menjelajah Nusantara. Indonesia itu indah dan beragam, maka hormatilah setiap adat dan budaya yang ada di berbagai daerah yang didatangai. Semoga informasi ini bermanfaat

0 comments