Cara Mengatasi Rokok

Tips Kesehatan - Cara Mengatasi Rokok

Merokok merupakan suatu kebiasaan yang tidak baik, karena dengan merokok maka tubuh kita akan hancur. Memang dampak negatifnya tidak secara langsung akan muncul, namun dengan cara bertahap-tahap dan lama-kelamaan kita akan merasakan dampak buruk dari rokok tersebut. Meskipun sudah diperingatkan lewat media dan juga brosur serta gambar yang terdapat pada bungkus rokok itu sendiri bahwa rokok sangat berbahaya bagi kesehatan tubuh, namun masih banyak para pria bahkan juga wanita yang masih melakukan kebiasaan buruk ini. Sobat perokok? Ingin berhenti?

Memang kebiasaan yang satu ini sangatlah sulit dihilangkan. Karena merokok sudah seperti kecanduan, jadi sangat sulit untuk dihentikan. Bahkan terkadang tubuh akan terasa sakit jika tidak merokok. Walau sangatlah sulit, tapi jika kita memang ingin berhenti dari kebiasaan buruk tersebut tentu bisa saja. Ada beberapa cara mengatasi merokok :


Tekad dan kuatkan niat

Jika kita ingin melakukan suatu hal maka harus dengan niat dan tekad yang bulat. Bukankah hal itu juga sudah Islam jelaskan, bahwa segala sesuatu harus dilakukan dengan niat. Jika kita berniat dan bertekad sungguh-sungguh untuk berhenti merokok maka pasti apa yang kita lakukan tersebut bisa kita lakukan. Karena dengan niat dan tekad dapat membuat hati dan pikiran terbuka sehingga bisa melakukan cara tersebut dengan mudah. Namun jika sobat tidak ada niat ataupun tekad maka akan sangatlah sulit melakukan hal tersebut. Untuk itu hal pertama kali yang harus sobat lakukan adalah niat dan tekad yang kuat.

Membentuk komitmen

Cara mengatasi rokok selanjutnya yang harus sobat lakukan adalah membentuk sebuah komitmen. Komitmen adalah suatu hal yang harus sobat pegang dengan kuat dan berusaha untuk menjalankannya. Jika sobat sudah berkomitmen maka tentu tujuan menjadi semakin mudah sobat jalankan. Kalau tidak memiliki komitmen maka akan sulit untuk menjalankannya serta akan mudah goyah sehingga kembali lagi untuk merokok.

Mencari lingkungan pergaulan yang tepat

Mencari teman pergaulan itu penting, namun meskipun begitu kita harus mampu mencari teman yang tepat. Bukan teman yang justru menjurumuskan kita dalam hal yang tidak baik seperti contohnya merokok. Untuk itu sobat harus bisa mencari lingkungan pergaulan yang tepat. Sebab lingkungan pergaulan sobat merupakan tolak ukur berhasil atau tidaknya sobat dalam mengatasi kecanduan sobat terhadap rokok.

Cari kegiatan positif

Cara untuk mengatasi rokok yang harus sobat coba adalah mencari kegiatan yang positif. Sibukkanlah diri sobat dengan melakukan hal-hal yang positif, karena dengan seperti itu sobat akan menjadi lupa kegiatan buruk sobat sebelumnya. Selain itu dengan kegiatan positif sobat tersebut, sobat memiliki waktu yang bermanfaat, karena di dalam kegiatan positif tersebut akan dikelilingi energi yang positif pula.

Cukupi kebutuhan air putih
Tips Kesehatan - Air putih membantu mengatasi rokok
Cara yang bisa sobat lakukan untuk mengatasi kecanduan rokok adalah dengan banyak minum air putih. Minimal dalam sehari kita diwajibkan untuk minum 8 gelas tiap hari. Karena air putih ini banyak manfaatnya, terutama bagi sobat pecandu rokok. Bagi sobat yang pecandu rokok maka harus banyak minum air putih, sebab air putih dapat menetralkan racun rokok yang ada didalam tubuh sobat.

Mudah-mudahan bermanfaat buat sobat yang ingin mencari cara mengatasi rokok!

0 comments